
Sumber Foto : Pinterest
Oleh : Nirma
Editor: Rapi
Dalam jejak langkah hari yang panjang
Kita arungi waktu di tengah riuh kehidupan
Tak peduli badai yang datang menghadang
Selalu ada genggaman dalam kehangatan
Di antara tawamu yang hangat mendamaikan
Dan suaramu yang memanggil dalam lembut nada
Kebersamaan ini seperti angin mengiring awan
Mencipta cerita di setiap langkah kita
Saat lelah menghampiri di kala senja
Ada senyum yang tak pernah lelah menguatkan
Bahwa dunia tak selamanya indah
Namun kasih kita adalah sandaran
Dalam sunyi malam yang penuh doa
Kita melukis harapan di atas langit
Bersama kita adalah kekuatan nyata
Yang membuat hati ini selalu bangkit
Kebersamaan ini adalah takdir terbaik
Anugerah yang takkan mudah terganti
Karena bersamamu, hidup ini begitu apik
Mengisi hari hingga akhir nanti